Pegawai Bapas Purwokerto Raih Juara Lomba Bulu Tangkis Porprov Korpri Jateng

    Pegawai Bapas Purwokerto Raih Juara Lomba Bulu Tangkis Porprov Korpri Jateng
    Pegawai Bapas Purwokerto Raih Juara Lomba Bulu Tangkis Porprov Korpri Jateng

    SEMARANG - Dalam rangka gelaran Porprov (Pekan Olah Raga Provinsi) Korpri Jawa Tengah, dipertandingkan beberapa cabang olahraga antar ASN se-Jawa Tengah.

    Pertandingan bulu tangkis tidak ketinggalan diikuti oleh salah satu pegawai Bapas Purwokerto, Angki Sukma Febika, S.H. yang berpasangan dengan Sri Mulyono dari Lapas Purwokerto. Pertandingan bulu tangkis ini dipertandingkan di GOR UNNES, Semarang, Selasa (08/11/2022).

    Kerja keras dan pantang menyerah diupayakan oleh pasangan ganda putra ini untuk dapat membawa pulang medali kejuaraan cabang bulu tangkis. Pada saat masuk babak perempat final lawan yang dihadapi sudah mulai cukup ketat, hingga akhirnya dapat masuk ke semifinal. 

    Pertandingan semifinal Angki dan Sri mampu menaklukan pasangan dari Kabupaten Purbalingga. Selanjutnya pada babak grand final, pasangan Angki dan Sri berhadapan dengan pasangan Agus Raharjo dan Dony Wira Yudha Kusuma dari Universitas Negeri Semarang. 

    Permainan berimbang dari set pertama, akhirnya pasangan ganda putra Angki dan Sri mampu menaklukan lawannya ganda putra dari Universitas Semarang dan menjadi juara 1. 

    "Alhamdulilah bisa juara dan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah mensuport kami dari Purwokerto. Senang sekali bisa membawa medali kemenangan ini dengan perjuangan cukup panjang dan lawan yang cukup baik dalam segi permainan, " ujar Angki. 


    (Angki/MA/GFN/YR)

    jawa tengah semarang bapas purwokerto kemenkumham jateng berita bapas terbaru
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Hari Kesehatan Nasional, Lapas Ambarawa...

    Artikel Berikutnya

    Jurnalis Nasional Indonesia (JNI) Mengucapkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Ratusan Warga Cinangsi Deklarasi Dukung H.Imam- Mohamad Sonhaji Jadi Bupati dan Wakil Bupati 2024
    Tony Rosyid: Pilgub di IKN Memanas
    Bakti Kesehatan, Kapolresta Bantu Kursi Roda Penderita Lumpuh Permanen

    Ikuti Kami